Mengintip Liburan Evi Masamba yang Hari Ini Resmi Mengikat Janji Suci
Evi Masamba mulai populer sejak kemunculannya dalam ajang pencarian bakat penyanyi dangdut yang diselenggarakan oleh televisi swasta Indonesia.
Melalui ajang favorit masyarakat tersebut, Evi Masamba keluar sebagai juara pertama setelah berhasil mengalahkan rekannya yang lain, Danang Pradana Dieva pada babak grand final.
Namun jauh sejak dirinya mulai terkenal di layar kaca, Evi telah menggeluti dunia tarik suara sejak kanak-kanak. Seiring kepopulerannya di dunia hiburan, berbagai tawaran, tak hanya menyanyi, turut serta meemani langkah berkariernya.
Baca Juga: Gaya Liburan Julie Estelle di Lokasi Syuting Film Pasir Berbisik, Bromo
Beragam judul FTV (film televisi) serta pembawa acara dan pengisi acara program-program televisi dilakoni Evi Masamba dengan penuh profesional.
Hari ini, Evi Masamba resmi melangsungkan janji suci pernikahan. Untuk lebih mengenal sosoknya, berikut adalah foto-foto Evi ketika liburan yang bisa Anda jadikan inspirasi.