A PHP Error was encountered

Severity: 8192

Message: Function create_function() is deprecated

Filename: controllers/Post.php

Line Number: 84

Backtrace:

File: /var/www/phinemo.com/html/apps/application/controllers/Post.php
Line: 84
Function: _error_handler

File: /var/www/phinemo.com/html/apps/application/controllers/Post.php
Line: 22
Function: autop

File: /var/www/phinemo.com/html/apps/index.php
Line: 315
Function: require_once

NEWS


Foto Selfie, Turis Ini Hancurkan Patung Berusia 126 Tahun

Wike Sulistiarmi — 13 May 2016

Kebiasaan mengambil berfoto selfie saat bepergian telah  meninggalkan banyak cerita, baik cerita yang menyenangkan maupun cerita yang 'menyedihkan' karena kurang hati-hati.

Yang terbaru, berita seorang turis berusia 24 tahun yang mengambil foto selfie di Portugal di depan patung bersejarah, Dom Sebastiao. Dom Sebastiao merupakan penguasa Portugal pada tahun 1557 - 1578, seorang tokoh legendaris yang tewas secara tragis pada pertempuran Three Kings di Maroko Utara di usia 24 tahun.

foto-selfie Foto diambil dari sini

Untuk bisa berpose dengan patung Dom Sebastiao, turis ini memanjat gedung stasiun kereta api Rossio di Lisbon, padahal hal ini dilarang. Turis ini berpegangan pada patung tersebut, namun patung Dom Sebastiao tak cukup kuat untuk menahan beban si turis hingga akhirnya patung itu jatuh dan hancur. Turis yang tidak disebutkan namanya ini panik dan sempat akan kabur, namun berhasil dihentikan oleh polisi.

***

Tragedi foto selfie yang berujung tak menyenangkan tidak hanya terjadi pada turis 24 tahun di atas. Banyak sekali tragedi lain yang terjadi sebelumnya, yang disebabkan karena mengambil foto selfie.

1. Beradu Kematian untuk Bisa Selfie di Rio de Janeiro

pedra-de-gavea

Dilansir dari Lonely Planet, banyak turis harus beradu dengan kematian hanya untuk mengambil foto di Rio de Janeiro dengan latar belakang pantai dan pijakan batu tebing yang curam.

2. Tragedi Roller coaster karena Tongsis

foto-selfie-1 Foto diambil dari sini

Tragedi roller coaster yang mendadak berhenti karena tongsis di California. Para wisatawan pun harus terkatung-katung di atas roller coaster selama satu jam. Perusahaan taman bermain itu memang sudah melarang tamunya menggunakan tongsis saat naik wahana. Petugas taman hiburan terpaksa menutup permainan roller coaster sebelum mencapai turunan utama.

3. Pemuda Tewas saat Selfie di Curug

curug ngumpet Foto oleh inilahkoran.com

Kejadian ini terjadi di Curug Ngumpet, Bogor, Jawa Barat. Pemuda ini diketahui melakukan foto selfie namun tercebur dan terseret oleh derasnya air terjun. Sempat ditolong salah satu rekannya namun tak bisa diselamatkan.

Masih banyak tragedi yang terjadi karena selfie saat traveling, sebaiknya Anda harus berhati-hati ketika mengambil foto selfie di tempat wisata yang Anda kunjungi.

Baca juga:

Bagikan artikel ini :