Mengintip Liburan Awkarin Sebelum Tutup Akun IG dan Jadi Relawan Palu
Selebgram populer Karin Novilda atau yang lebih dikenal dengna nama Awkarin, baru-baru ini kembali membuat gempar warganet. Bukan drama kontroversial maupun hal-hal buruk yang biasa disematkan padanya, melainkan sesuatu yang lain.
Pasalnya, selebgram dengan jumlah pengikut mencapai 3,7 juta itu rupanya justru memilih menutup akun Instagramnya. Tentu hal ini menimbulkan tanda tanya bagi penggemar Awkarin.
Baca Juga: Liburan di Turki, Inilah Kumpulan Potret Olla Ramlan yang Menginspirasi
Padahal diketahui bahwa Awkarin menjadi salah satu selebgram Indonesia dengan bayaran endorse dan paid promote termahal. Ia juga telah sukses menjadi pebisnis dengan mendirikan A Team Management dan menaungi puluhan selebgram.
Kini, Awkarin tampak tengah terlibat menjadi relawan bencana gempa di Palu dan kian menjadi inspirasi. Namun sudah kangenkah Anda dengan gaya Awkarin yang biasa ditampilkan di akun media sosialnya?
Untuk mengobati kerinduan, berikut adalah kumpulan foto-foto liburan Awkarin sebelum tutup akun IG dan menjadi relawan bencana gempa di Palu.