Cicipi Nasi Kuning Indonesia di Kongres 'Indonesian Diaspora', Warga Amerika Ketagihan
Dilansir dari VOA, beberapa waktu yang lalu sekelompok orang Indonesia yang tergabung dalam Indonesia Diaspora Network, mengadakan sebuah acara untuk menggebrak New Orleans, Amerika dalam Kongres IDN.
Kongres ini sendiri merupakan acara 2 tahun sekali yang diselenggarakan untuk membahas masalah-masalah yang dihadapi oleh diaspora di Amerika, selain itu acara ini juga merupakan ajang untuk mempromosikan budaya, investasi, pariwisata serta perdagangan Indonesia.
Kongres IDN ini memiliki konsep yang berbeda dari biasanya, festival besar ikut serta meramaikan acara ini. Festival yang bertujuan memperkenalkan kuliner, budaya, pariwisata Indonesia ke warga AS khususnya di New Orleans inipun dinilai sukses.
Menurut Presiden IDN Amerika, Harry Utomo, selain membahas tentang keberlangsungan warga Indonesia di Amerika, dalam serangkaian acara ini juga membahas upaya-upaya untuk memperkenalkan kuliner Indonesia di AS melalui penyelenggaraan gala dinner dan festival budaya Indonesia.
Maestro kuliner Indonesia, William Wongso sendiri menyajikan berbagai makanan khas Indonesia dalam gala dinner di hotel Hilton Riverside, New Orleans.
Menu khas Indonesia sendiri tidak semua disajikan dalam gala dinner. William Wongso mengatakan jika ia hanya bisa menyajikan 3 course, yaitu aneka ratna mutu manikan yang disajikan dengan perpaduan asinan Jakarta, salada Bangka dan udang Bali, perkedel, dan ikan dengan bumbu Bali.
Lalu, Tumpeng Nusantara Klasik yang terbuat dari nasi kuning juga melengkapi sajian makanan khas Indonesia di gala dinner ini.
Selain itu, ada hidangan kolak pisang yang dipadukan dengan kue lumpur sebagai makanan penutup pada gala dinner malam itu.
Masakan khas Indonesia inimenuai komentar positif dari pengunjung Amerika.
"ekan sekali, penuh rasa, harum, mengenyangkan, saya belum pernah menikmati masakan Indonesia, tapi saya akan mencobanya lagi!"
lalu ada lagi komentar lainnya,
"Banyak rasa yang berbeda, saya amat menikmati makanan yang disajikan. Saya suka rendang dan ayam gorengnya. Makanan pembukanya juga sangat enak. Yang jelas, semua makanan disajikan dengan cantik"
Selain menyajikan masakan Indonesia dalam gala dinner dalam kongres, sebuah festival bertajuk ‘Wonderful Indonesia’ juga diselenggarakan dalam serangkaian acara konggres di Spanish Plaza di pusat kota New Orleans.
William Wongso juga menyajikan beberapa makanan Indonesia seperti sate dalam serangkaian acara dalam festival ini. Banyak sekali pengunjung yang datang dan menikmati sajian sate yang ternyata juga mendapatkan respon positif dari masyarakat AS.
Beberapa turis juga sempat menanyakan keberadaan restoran Indonesia di daerah New Orleans. Mereka mengaku ingin sekali merasakan kembali masakan Indonesia setelah acara festival itu berakhir.
Baca juga:
- Cara Membuat Visa Amerika Serikat Non-Imigran [Infografis]
- Jeremy Jauncey, Instagrammer yang Gencar Kenalkan Destinasi Anti-Mainstream
- Benarkah Musim Liburan Adalah Saat Paling Banyak Orang Mengunduh Aplikasi Traveling?
- Kuliner Indonesia Paling Diminati di Kongres World Street Food
- Tampilkan Kisah Pilu Harimau Sumatra, Film Sumatra Last Tiger Raih Penghargaan di Festival Film New York 2016