Video Anak Umur 6 Tahun Ini Buat Malu Para Pendaki Gunung
Video kekecewaan Henry Marr, bocah berumur 6 tahun terhadap orang-orang yang merusak lingkungan saat ini menjadi viral di facebook. Ibunya, Allie Hall, mengunggah video luapan kekecewaan dan emosi Henry di facebook dan youtube pada 25 Mei 2016 kemarin.
Bila melihat video ini dengan seksama, Anda akan tahu betapa sedih, kecewa, dan kesal si anak laki-laki ini terhadap orang-orang yang merusak lingkungan. Dalam isak tangisnya, dia mengatakan bahwa orang-orang di dunia ini membuang sampah sembarangan tak peduli dengan keadaan bumi. Bahkan anak laki-laki ini menyebut orang-orang yang melakukan kerusakan lingkungan merupakan orang bodoh.
They throw trash on the ground
they are being so bad, I could just call them dumb people
Anak laki-laki ini terlihat sangat emosional. Dia begitu sedih ketika melihat kenyataan banyak bayi-bayi binatang yang harus memakan sampah karena ulah manusia perusak lingkungan. Pada menit 1:58 dalam video, Anda akan tersentuh mendengar apa yang anak ini ucapkan.
Setelah menonton video tersebut, coba Anda lihat beberapa foto ini, fenomena sampah di berbagai gunung yang mungkin menjadi salah satu alasan seorang anak laki-laki berumur 6 tahun kesal dan marah akannya.
Lalu, lihatlah foto dua pendaki yang sedang dikerumuni sampah ini;
Bagaimana dengan foto sampah berikut ini? Apakah Anda pernah berpikir jika di gunung tidak ada hewan yang memakan sampah-sampah ini?
Selalu ada celah dari sebuah foto indah pemandangan gunung yang Anda gembor-gemborkan pada postingan Anda. Nyatanya, kata 'leave nothing, but footprint' tak selalu di pahami oleh semua pendaki gunung. Masih banyak sampah dibuang sembarangan.
Memang bukan masalah mudah untuk membuat perubahan dari fenomena sampah gunung, namun setidaknya kita belajar dari seorang anak laki-laki berumur 6 tahun ini agar kelestarian lingkungan tetap terjaga.
Baca Juga:
- Seorang Pendaki Gunung Tewas Disengat Ribuan Lebah
- Berbagai Jenis Pendaki Gunung yang Sedang Hits di Instagram
- Ini Kronologi Ditemukannya Pendaki Gunung Semeru yang Hilang Selama 5 Hari
- Foto Pendaki Gunung Menggendong Tumpukan Sampah Jadi Viral di Sosial Media
- Saya Malu Disebut Pendaki Gunung